Siap Siap.!! Setelah Pilkada Sekarang Saatnya Pilkades Serentak Siap Di Laksanakan

Wakil Bupati Tebo, Syahlan Arfan, memastikan persiapan pelaksanaan pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak

Siap Siap.!! Setelah Pilkada Sekarang Saatnya Pilkades Serentak Siap Di Laksanakan

BRITO.ID, BUNGO - Wakil Bupati Tebo, Syahlan Arfan, memastikan persiapan pelaksanaan pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak, Sabtu (30/6), siap dihelat. Dari laporan Camat, kepolisian maupun TNI dalam rapat koordinasi (rakor) sudah siap untuk melaksanakan perhelatan pilkades jilid II tahun 2018.

"Untuk logistik beberapa kecamatan sudah ada yang sampai. Beberapa kecamatan masih dalam perjalanan, dan Jumat sudah digeser ke desa masing-masing," jelas Syahlan, usai Rakor, Kamis (28/6).

Syahlan mengintruksikan porsonel kecamatan dan pengamanan agar datang lebih cepat dari warga yang akan melakukan pencoblosan. "Saya minta setengah jam semua personel sudah datang ke TPS, jangan sampai warga yang duluan datang. Semua elemen harus tetap menjaga keamanan, komunikasi harus ditingkatkan," tegasnya.

Wakapolres Tebo, Kompol Yudha Pranata, mengatakan bahwa untuk menjaga suasana tetap kondusif, ia minta agar pihak keamanan, jangan membuat coret-coretan di lokasi TPS apalagi mendokumentasikan hasil pemilihan.

"Kita data hanya 1, yaitu data dari PPS, tidak ada data pembanding," tegas Wakapolres.

Untuk diketahui, 38 desa dengan 147 calon akan menggelas pelkades serentak. Sementara, untuk daftar pemilih tetap (DPT) berjumlah 76.160 orang untuk 54 tempat pemungutan suara (TPS).