Buka Puasa Bareng Dinas PdK Muarojambi, Masnah Janji Beri Bonus Guru Berprestasi

BRITO.ID, BERITA MUAROJAMBI - Bupati Muarojambi Hj Masnah Busro Sabtu (11/5/19) sore menggelar acara buka puasa bersama jajaran Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (PdK) Kabupaten Muarojambi.
Acara ini dilaksanakan sebagai salah satu bentuk jalinan silaturahmi dan juga untuk meningkatkan sinergitas dalam memajukan mutu pendidikan di Bumi Sailun Salimbai. Acara digelar di Aula Rumah Dinas Bupati di Komplek Perkantoran Bukit Cintokenang. Hadir dalam acara Plt Kepala Dinas PdK Hj. Erwanisah, para Kabid Dinas PdK, Kepala Sekolah SD dan SMP dan juga para guru.
Dalam kesempatan ini Masnah berpesan kepada seluruh kepala sekolah untuk terus memberikan support kepada para guru dalam setiap kegiatan belajar mengajar di sekolah. Ini agar para guru di sekolah mampu memberikan kontribusi terbaik bagi para siswa yang merupakan generasi penerus bangsa. Tak hanya itu, orang nomor di Muarojambi ini juga berjanji akan memberikan apresiasi lebih bagi para guru berprestasi di Muarojambi.
"Sebagai penyemangat ada bonus yang akan diberikan bagi para guru yang berprestasi berupa berangkat umroh gratis yang akan dibiayai oleh Pemkab Muarojambi yang dianggarkan danqny melalui APBD-Perubahan 2019," kata Bupati.
Selain itu Masnah berpesan mulai dari guru, Kepala sekolah Pengawas hingga seluruh jajaran Dinas PdK Muarojambi agar terus membantu mendukung dan mensupport setiap program pemerintah.
"Ini sebagai upaya kita bersama dalam meningkatkan pembangunan dan mutu pendidikan di Muarojambi," ujar Masnah.
Tak hanya itu, Bupati juga berpesan kepada semua kepala sekolah agar berhati-hati dalam mengelola keuangan. Terlebih Dana BOS harus dikelola dengan baik. "Jika pengelolaan dana BOS tidak baik, bisa menghambat Pemkab Muarojambi dalam meraih WTP di BPK RI," pungkas Masnah.
Sementara itu Plt Kepala Dinas PdK Erwanisah dalam sambutannya menyampaikan bahwa melalui acara buk puasa bersama ini dapat menjadi momentum peningkatan sinergitas dan silaturahmi antara pihaknya dan Pemkab Muarojambi.
"Diharapkan sinergitas antara PdK dan Pemkab Muarojambi bisa terus ditingkatkan. Dalam kegiatan apapun sehingga program Muarojambi Tuntas 2022 bisa terwujud," sebut Erwanisah. (rom/adv)