Gempa Guncang Jakarta dan Banten 7,4 Magnitudo Berpotensi Tsunami
BRITO.ID, BERITA JAKARTA - Gempa bumi mengguncang DKI Jakarta malam ini. Gempa terasa kuat lebih dari semenit.
Gempa terasa pada pukul 19.03 WIB hingga 19.06 WIB. Gempa terasa di wilayah Jakarta Selatan.
Gempa berkekuatan magnitudo 7,4 terjadi di Sumur, Banten. BMKG menyebut gempa ini menimbulkan potensi tsunami.
Pusat gempa berada pada koordinat 7.54 LS-104.58 BT, Jumat (2/8/2019) 147 km Barat Daya Sumur, Banten.
"Kedalaman 10 Km, potensi tsunami," tulis BMKG.
Pusat gempa ditandai dengan tanda bintang merah. Sementara untuk daerah yang berwarna kuning hingga oranye merupakan wilayah yang berpotensi terkena tsunami. (RED)
