Ke Muaro Jambi, Ihsan Yunus Jelaskan Harga Karet akan Naik Pada Februari

BRITO.ID, BERITA JAMBI - Anggota DPR dari Fraksi PDIP, Dapil Jambi Ihsan Yunus melakukan kunjungan ke Desa Kemingking, Kecamatan Taman Rajo, Kabupaten Muaro Jambi, Provinsi Jambi, Kamis (17/1/2019). Caleg DPR RI ini selain melakukan audiensi dengan sejumlah warga di Desa Kemingking, juga memantau bantuan jalan tani sepanjang satu kilometer.
Diketahui merupakan bantuan dari Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL) salah satu Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yaitu Bank Negara Indonesia (BNI) yang dimediasi Ihsan di Komisi VI DPR, tempatnya bernaung, atas permintaan warga.
Dalam audensi fokus menangkap aspirasi masyarakat ini, salah satu persoalan yang ditanyakan kepada Ihsan Yunus adalah soal harga karet yang relatif masih rendah dan merugikan petani-petani karet termasuk di Muaro Jambi. Menanggapi hal tersebut, Ihsan Yunus mengatakan bahwa tidak lama lagi harga karet akan mulai naik.
“Saya yakinkan Bapak dan Ibu bahwa harga karet akan naik tidak lama lagi, mungkin di bulan Februari sudah terasa kenaikannya,” ujar Ihsan.
“Dalam pertemuan dengan Kementrian Perindustrian belum lama ini, kami di Komisi VI mendapatkan penjelasan bahwa di tahun 2019 ini harga karet akan naik karena akan terserap untuk proyek pembangunan infrastruktur utamanya jalan aspal. Nah, untuk jalan aspal ini dibutuhkan karet yang kualitasnya bagus. Naiknya kualitas karet ini akan menjadi efek ekonomi yang membuat harga karet ikut naik. Di Februari proyeksinya karet produksi dalam negeri dapat mencapai harga Rp 9.000 per Kilogram (kg), naik signifikan dibanding harga sekarang yaitu Rp 6.000 per kg,” tambahnya.
Ihsan juga berjanji akan mengawal persoalan ini sebagai anggota DPR di pusat dan menagih janji pemerintah (eksekutif) untuk memastikan harga karet dalam negeri bisa naik. Ihsan juga akan mengawal agar petani karet terutama di Jambi mendapatkan dampak positif dari kenaikan harga tersebut. (SAI/ADV)