Luncurkan GoJek Swadaya, Mitra Driver Bisa Nikmati Asuransi dan Hemat Biaya Kuota

GoJek terus melakukan inovasi. Kali ini startup milik anak negeri Indonesia ini meluncurkan program terbarunya.

Luncurkan GoJek Swadaya, Mitra Driver Bisa Nikmati Asuransi dan Hemat Biaya Kuota

BRITO.ID, BERITA JAMBI - GoJek terus melakukan inovasi. Kali ini startup milik anak negeri Indonesia ini meluncurkan program terbarunya. Programnya adalah GoJek Swadaya. Diperuntukkan bagi mitra driver.

Selasa(7/8) pagi GoJek memperkenalkan inovasi terbaru mereka yang sudah berjalan dua tahun ini kepada masyarakat Jambi.

Michael Say, VP Corporate Comunication GoJek mengatakan program GoJek swadaya bertujuan meningkatkan kesejahteraan para driver. Tentu bagi driver yang tergabung dalam GoJek.

Kata dia dalam program ini, ada tiga keuntungan mitra driver yang didapat saat bergabung. Diantaranya meringankan pengeluaran berupa kebutuhan biaya komunikasi, proteksi keamanan dan kesejahteraan jangka panjang.

Saat ini, sambung Michael GoJek telah bekerjasama dengan provider, asuransi dan lembaga keuangan. Jadi kedepan para mitra driver dapat menyicil rumah, menabung umroh dan kesejahteraan masa tua.

"Ya itu semua kita persembahkan untuk para mitra driver," katanya. Ia berharap mitra driver yang ada di Jambi dapat mengikuti program ini. (sai)

kumpulan " BERITA JAMBI " terkini