Resmi Berikan Dukungan, Bakri Ajak Kader dan Seluruh Kepala Daerah Asal PAN Menangkan Al Haris-Sani

Partai Amanat Nasional (PAN) resmi memberikan dukungannya kepada Bupati Merangin Al Haris dengan pasangannya Abdullah Sani pada Pilkada Provinsi Jambi Desember mendatang.

Resmi Berikan Dukungan, Bakri Ajak Kader dan Seluruh Kepala Daerah Asal PAN Menangkan Al Haris-Sani
Zulkifli Hasan menyerahkan dukungan kepada Bacagub Al Haris didampingi Ketua DPW PAN H Bakri (ist)

BRITO.ID, BERITA JAMBI - Partai Amanat Nasional (PAN) resmi memberikan dukungannya kepada Bupati Merangin Al Haris dengan pasangannya Abdullah Sani pada Pilkada Provinsi Jambi Desember mendatang.

Ketua DPW PAN Provinsi Jambi H Bakri jelaskan alasan kenapa dukungan PAN diberikan kepada pasangan Al Haris dan Abdullah Sani, berdasarkan survei yang telah dilakukan serta keinginan para kader PAN dari tingkat bawah sampai teratas.

Mereka menginginkan ada perubahan kepemimpinan di Provinsi Jambi serta menginginkan pemimpin yang amanah, berdasarkan keinginan masyarakat Jambi serta kader PAN.

"Kami berproses dari pangkal saat membuka pendaftaran dan semua kandidat yang akan maju telah mendaftar ke DPW PAN Provinsi Jambi. Dari sini kami mensosialisasikan ke seluruh kader PAN dan masyarakat Provinsi Jambi selama seminggu, ternyata mereka menginginkan pemimpin yang amanah. Menurut kami yang pas untuk semua itu adalah pasangan Al Haris dan Abdullah Sani, dari semua kandidat yang telah mendaftar kita serahkan ke DPP PAN. Kemudian prosesnya DPP memutuskan mendukung pasangan Al Haris dan Abdulah Sani pada Pilkada Provinsi Jambi Desember mendatang," terang H Bakri dikonfirmasi Brito.id, Selasa (25/8).

Tentunya didukungnya pasangan bacagub Al Haris dan Abdulah Sani, anggota DPR ini meminta kader PAN dari tingkat ranting hingga DPRD untuk mendukung penuh pasangan bakal calon Gubernur Jambi Al Haris dan Abdulah Sani.

Bakri juga meminta kepala daerah asal PAN seperti Adirozal Bupati Kerinci, Mashuri Bupati Bungo, Romi Hariyanto Bupati Tanjab Timur, Masnah dan Bambang Bayu Suseno dari Muarojambi dapat mendukung penuh pasangan Al Haris-Abdullah Sani.

Penulis: Saiful
Editor: Ari