Reuni 212, Prabowo: Saya Tak Boleh Kampanye

Reuni 212, Prabowo: Saya Tak Boleh Kampanye

BRITO.ID, BERITA JAKARTA - Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto yang merupakan calon presiden nomor urut 02, menyatakan dirinya tidak boleh berkampanye dalam acara Reuni 212, Minggu.

"Saya tak panjang bicara karena seperti yang diketahui saya dapat tugas dan amanah sebagai capres RI, dan karena itu saya harus patuh dan mengikuti semua ketentuan. Saya tak boleh bicara politik saya tak boleh kampanye saya hanya ingin ucapkan terima kasih bahwa saya diundang hari ini oleh panitia," kata Prabowo di sambutan acara Reuni 212, Minggu (2/12).

Prabowo yang hadir di lokasi acara sebagai tamu kehormatan, mengungkapkan apresiasinya pada panitia dan pada para peserta yang hadir dengan tertib dan menjaga situasi.

"Ini kehormatan bagi saya dan kebanggaan bagi saya terutama melihat jutaan umat Islam berkumpul dengan damai dan tertib. Tadi saya datang dari Kebayoran, saya lihat keluarga jalan dengan tertib menggendong anaknya, luar biasa saya bangga," ujarnya.

Selain itu, Prabowo juga mengungkapkan bahwa dirinya bangga menjadi warga Indonesia dan sebagai muslim Indonesia yang damai yang tercermin dengan hadirnya tokoh dari agama lain dengan berbagai ras.

"Saya kira demikian yang ingin saya sampaikan. Saya bangga melihat saudara skalian terima kasih. Takbir... Takbir... Takbir... Merdeka... Merdeka...," ujar Prabowo.

Pesan terakhir Prabowo tersebut disambut pekikan oleh para peserta dengan penuh semangat.

"Prabowo... Prabowo... Prabowo...," teriak peserta 212.

Reuni 212 dimulai sejak pukul 03.00 WIB Sabtu (1/12) dan berakhir pada pukul 11.00 WIB Minggu ini. (RED)