Usai Tes MMPI, Haris- Sani Jalani Tes Narkotika

Pasangan Calon Gubernur Jambi Al Haris dan Abdullah Sani lakukan tes Minnesota Multiphasic Personality Inventory (MMPI), tes tersebut memakan waktu lebih kurang 1,5 jam di ruang komite medik RSUD Raden Mattaher Jambi.

Usai Tes MMPI, Haris- Sani Jalani Tes Narkotika
Cagub Jambi Al Haris Saat Memasuki Ruang Pemeriksaan (ist)

BRITO.ID, BERITA JAMBI - Pasangan Calon Gubernur Jambi Al Haris dan Abdullah Sani lakukan tes Minnesota Multiphasic Personality Inventory (MMPI), tes tersebut memakan waktu lebih kurang 1,5 jam di ruang komite medik RSUD Raden Mattaher Jambi. 

Selanjutnya, Bupati Merangin dan Mantan Wakil Walikota Jambi ini akan mengikuti tes berikutnya yaitu tes narkotika. 

Menurut Wo Haris, sapaan akrab Bupati Merangin dua periode ini, tes MMPI yang dijalani hanya serangkaian tes kepribadian.

“Intinya hanya bertanya mengenai kejiwaan dan kepribadian kita saja. Apakah kita siap atau tidak menjadi pemimpin, tentu saja saya siap. Semua aman dan mantap,” ujar Wo Haris menggunakan baju putih didampingi Abdullah Sani dengan batik coklatnya, Rabu (9/9).

Setelah diwawancarai oleh awak media Al Haris dan Abdullah Sani lanjut melaksanakan tes Narkotika. Saat berjalan menuju ruangan pemeriksaan.

“Lanjut kerja ya, bekerja dengan baik menuju Jambi mantap," Ujarnya.

Dari hasil pantauan , Paslon yang diusung PKS, PKB dan PAN ini masih menjalankan pemeriksaan Narkotika.

Penulis: Rosadi

EditorRhizki Okfiandi