Waspada Siklon Tropis Seroja, Gelombang Laut Hingga 6 Meter

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini terkait adanya siklon tropis seroja di Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT). Kondisi ini berdampak pada peningkatan tinggi gelombang di beberapa wilayah.

Waspada Siklon Tropis Seroja, Gelombang Laut Hingga 6 Meter
Iklim Tropis Seroja (ist)

BRITO.ID, BERITA JAKARTA - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini terkait adanya siklon tropis seroja di Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT). Kondisi ini berdampak pada peningkatan tinggi gelombang di beberapa wilayah.

"Berdasarkan pantauan kondisi atmosfer terkini, terdapat Siklon Tropis Seroja (996 hPa) di Perairan Kupang dengan kecepatan angin maksimum mencapai 45 knot yang berdampak pada peningkatan tinggi gelombang di wilayah Perairan Nusa Tenggara Timur," kata Deputi Bidang Meteorologi BMKG Guswanto dalam keterangan tertulisnya, Senin (5/4/2021).

Kondisi angin yang signifikan terpantau dari perairan Lampung hingga selatan Jawa Barat. Ketinggian gelombang bisa mencapai hingga 4,0 meter.

"Selain itu, kondisi angin signifikan berkisar 20-35 knot terpantau di Perairan barat Lampung hingga selatan Jawa Barat juga memberikan dampak terhadap peningkatan tinggi gelombang di sekitar wilayah tersebut. Ketinggian gelombang 2,5 - 4,0 meter (Tinggi)," jelasnya.

Berikut ini beberapa daerah yang terdampak gelombang tinggi:

-Perairan Bengkulu
-Perairan selatan Jawa Tengah hingga Pulau Sumba
-Selat Bali - Lombok - Alas bagian selatan
-Samudra Hindia selatan Jawa Timur hingga NTB
-Selat Sumba bagian barat
-Perairan selatan Flores
-Selat Ombai
-Laut Flores

Ketinggian gelombang 4,0- 6,0 meter (Sangat Tinggi) :
-Perairan barat Lampung
-Samudra Hindia barat Bengkulu hingga Lampung
-Selat Sunda bagian barat dan selatan
-Perairan selatan Banten hingga Jawa Barat
-Samudra Hindia selatan Banten hingga Jawa tengah
-Perairan Pulau Sawu
-Perairan Kupang - Pulau Rotte
-Laut Sawu

Ketinggian gelombang lebih dari 6,0 meter (Ekstrem) :
-Samudra Hindia selatan NTT

Sementara itu berikut ini analisis posisi siklon tropis seroja:
-Analisis tanggal 5 April 2021 pukul 01.00 WIB:
Posisi:Laut Sawu sebelah barat daya Pulau Timor, 10.0LS, 122,7BT (sekitar 95 km sebelah utara barat laut Rote)
Arah Gerak: Barat Barat Laut, kecepatan 8 knots (16 km/jam) bergerak menjauhi wilayah Indonesia
Kekuatan: 35 knots (65 km/jam)
Tekanan: 994 hPa

Prediksi 24 jam ke depan (tanggal 6 April 2021 pukul 01.00 WIB):
Posisi: Samudra Hindia sebelah barat daya Pulau Rote, 11.6LS, 120,0BT (sekitar 360 km sebelah barat barat daya Rote)
Arah Gerak: Barat Daya, kecepatan 10 knots (19 km/jam) bergerak menjauhi wilayah Indonesia
Kekuatan: 55 knots (100 km/jam)
Tekanan: 984 hPa

BMKG memperkirakan intensitas siklon tropis seroja menguat dalam 24 jam ke depan dan bergerak ke arah barat daya.

Sebelumnya, BMKG menyebut akan ada kelahiran siklon tropis seroja di NTT sekitar pukul 01.00 WIB dini hari nanti. BMKG meminta warga sekitar waspada hujan lebat hingga gelombang tinggi.

Sumber: detikcom
Editor: Ari