Diperiksa KPK, Ketua DPRD Asal Demokrat Ini Acungkan Dua Jari Khas Prabowo-Sandi

BRITO.ID, BERITA JAMBI - Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mulai Selasa (12/2) hari ini secara maraton memeriksa pimpinan dan sejumlah anggota DPRD Provinsi Jambi. Pemeriksaan terkait kasus dugaan suap uang ketok palu pengesahan RAPBD Provinsi Jambi tahun 2017-2018.
Selain pimpinan dan anggota DPRD, seorang pengusaha yang sudah ditetapkan tersangka juga ikut diperiksa KPK. Dia adalah JFY alias Asiang. Dia tiba di Mapolda Jambi sekitar pukul 10.00 WIB.
Asiang langsung menghindar dan berusaha menutupi wajahnya saat melihat rombongan wartawan. Dia pun buru-buru berlari menuju ruang pemeriksaan ketika wartawan akan mewancarai.
Selain Asiang, Ketua DPRD Provinsi Jambi CB juga terlihat di Polda Jambi. Dia tiba hampir bersamaan dengan JFY. Uniknya, saat melihat wartawan CB mengacungkan salam dua jari khas pasangan 02 Prabowo-Sandi. Sontak saja salam dua jarinya menjadi perhatian.
"Sehat. Siap siap," kata CB menjawab pertanyaan wartawan.
Sementara Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi, CZ juga memenuhi panggilan Penyidik KPK. CZ yang tidak menghindari wartawan. Justru dia menyapa wartawan. "Kita sudah siap. Apapun itu akan kita hadapi pemeriksaan ini," katanya.
Selanjutnya terlihat Wakil Ketua DPRD ARS dan juga anggota DPRD EH. Mereka berdua pun memenuhi panggilan KPK. (red)