Kabar Duka, Istri Mantan Bupati Bungo Tebo Meninggal Dunia

Innalilahi wa innailaihi rojiun, kabar duka bagi warga Bungo Tebo. Pasalnya beredar kabar bahwa istri mantan Bupati Bungo-Tebo Muthalib tutup usia.

Kabar Duka, Istri Mantan Bupati Bungo Tebo Meninggal Dunia
Akun Facebook Setda Bungo yang Mengabarkan Kabar Duka (ist)

BRITO.ID, BERITA JAMBI - Innalilahi wa innailaihi rojiun, kabar duka bagi warga Bungo Tebo. Pasalnya beredar kabar bahwa istri mantan  Bupati Bungo-Tebo Muthalib tutup usia.

Kabar tersebut diunggah oleh akun Facebook Dokumentasi Setda Bungo. "Innalilahi wa innailahirojiun telah berpulang ke rahmatullah Ibu Hj. Suminah Muthalib binti kromo sentono isteri mantan bupati Bungo Tebo dlm usia 76 th di RS THRESIA Jambi jam 21.10 wib tgl 8 Agustus 2020. Smg almh husnul khotimah," begitu bunyi status di akun Facebook tersebut.

Kabar meninggalnya istri Mantan Bupati Bungo-Tebo tersebut dibenarkan Juru Bicara Pemprov Jambi Johansyah. Dikonfirmasi Brito.id, beliau membenarkan hal tersebut.

"Iya benar (istri mantan bupati Bungo Tebo meninggal dunia)," kata Johansyah melalui pesan WhatsApp Sabtu (8/8/20k malam sekitar pukul 21.56.

Penulis: Raden Romi
Editor: Rhizki Okfiandi