Tekan Penyebaran Corona, Tim R2 Sambangi Muara Sabak Timur
Aksi tanggap dalam menekan penyebaran Covid-19, Tim R2 (Romi Hariyanto- Robby Nahliansyah) dan Relawan kembali membagikan ribuan masker, drum air dan hand sanitizer di beberapa titik lokasi. Kali ini yang di sambangi adalah Kecamatan Muara Sabak Timur , Rabu (8/4/2020) siang.

BRITO.ID, BERITA TANJAB TIMUR –Aksi tanggap dalam menekan penyebaran Covid-19, Tim R2 (Romi Hariyanto- Robby Nahliansyah) dan Relawan kembali membagikan ribuan masker, drum air dan hand sanitizer di beberapa titik lokasi. Kali ini yang di sambangi adalah Kecamatan Muara Sabak Timur , Rabu (8/4/2020) siang.
Pembagian masker, drum air dan hand sanitizer Tanggap Covid-19 Tim R2 dan Relawan dilakukan di Kelurahan Muara Sabak Ulu dan Muara Sabak Ilir. Masker juga dibagikan kepada para pengguna jalan baik sepeda motor maupun kendaraan yang melintas sedangkan drum air dan hand sanitizer dibagikan di fasilitas sosial dan fasilitas umum di Kecamatan tersebut.
Zilawati didampingi Tim R2 dan Relawan, Anggota DPRD Fraksi PAN beserta Pengurus DPC PAN Kecamatan Muara Sabak Timur mengatakan, masker yang dibagikan merupakan hasil produksi lokal yang dibuat langsung oleh industri rumahan di Tanjabtim. Masker, drum air dan hand Sanitizer yang dibagikan sebagai bentuk gerakan moral dari Tim R2 untuk mencegah penyebaran wabah Covid-19.
“Kelangkaan masker ditengah pandemi Covid-19, mendorong Tim R2 untuk menggalakan dan memotivasi indutri rumahan di Tanjabtim untuk membuat masker. Alhamdulillah dalam sepekan, seluruh Tim R2 dan Relawan telah membagikan kurang lebih belasan ribu masker di 4 Kecamatan yaitu Kecamatan Rantau Rasau, Nipah Panjang, Mendahara Ilir dan Muara Sabak Timur,” kata Zilawati
Selanjutnya Zilawati Anggota DPRD PAN Dapil 1 yang juga Bendahara Tim R2 ini mengatakan dalam menyikapi situasi pandemi Covid-19 saat ini, masyarakat diharuskan untuk memakai masker, baik itu ketika melakukan aktifitas di luar rumah, maupun saat berinteraksi dengan sesama. Namun akibat sulit dan langkanya masker saat ini, maka kami berinisiatif membantu meringankan beban pemerintah dalam hal pencegahan Covid-19 ini.
Masker yang kita bagikan diperoleh dari produk industri rumahan yang diproduksi asli dari masyarakat Tanjabtim. Hal ini juga sebagai gerakan moral dalam menyikapi situasi pandemi corona saat ini 'katanya
“Melalui gerakan moral Tim R2 Peduli Tanggap Covid-19, kita lawan Corona. Corona adalah musuh kita bersama,” ujar Anggota DPRD PAN Komisi II ini.
Penulis: Erik
Editor: Rhizki Okfiandi